Fabel

Fabel (Inggris: fable) adalah cerita yang menceritakan kehidupan hewan yang berperilaku menyerupai manusia.[1] Fabel adalah cerita fiksi atau khayalan belaka (fantasi). Kadang kala fabel memasukkan karakter minoritas berupa manusia. Cerita fabel juga sering disebut cerita moral karena mengandung pesan yang berkaitan dengan moral. Tokoh-tokoh cerita di dalam fabel semuanya binatang.[2] Binatang tersebut diceritakan mempunyai akal, tingkah laku, dan dapat berbicara seperti manusia. Watak dan budi manusia juga digambarkan sedemikian rupa melalui tokoh binatang tersebut.[2] Tujuan fabel adalah memberikan ajaran moral dengan menunjukkan sifat-sifat jelek manusia melalui simbol binatang-binatang.[2] Melalui tokoh binatang, pengarang ingin mempengaruhi pembaca agar mencontoh yang baik dan tidak mencontoh yang tidak baik.[2]

Ciri-ciri Fabelsunting

  • Tokoh utama binatang.[3]
  • Alur ceritanya sederhana.[3]
  • Cerita singkat dan bergerak cepat.[3]
  • Karakter tokoh tidak diuraikan secara terperinci.[3]
  • Gaya penceritaan secara lisan.[3]
  • Pesan atau tema kadang-kadang dituliskan dalam cerita.[3]
  • Pendahuluan sangat singkat dan langsung.[3]

Struktur Fabelsunting

Orientasisunting

Orientasi adalah bagian permulaan pada sebuah cerita fabel yang berisikan dengan pengenalan cerita fabel tersebut yang di antaranya seperti pengenalan tokoh, pengenalan latar tempat dan waktu, pengenalan background atau tema dan lain sebagainya.[3]

Komplikasisunting

Komplikasi ialah klimaks pada sebuah cerita yang berisikan mengenai puncak masalah yang dialami dan dirasakan oleh tokoh.[3]

Resolusisunting

Resolusi ialah bagian dari teks yang berisikan dengan pemecahan permasalahan yang dialami dan dirasakan oleh tokoh.[3]

Kodasunting

Koda ialah bagian terkahir dari teks cerita yang berisikan pesan-pesan dan atau amanat yang terdapat di dalam cerita fabel itu sendiri.[3]

Jenis-jenis Fabelsunting

Dilihat dari waktu kemunculannya fabel dapat dikategorikan kedalam fabel klasik dan fabel modern yaitu:[3]

Fabel Klasiksunting

Fabel klasik merupakan cerita yang telah ada sejak zaman dahulu, tetapi tidak ketahui persis waktu munculnya, yang diwariskan secara turun-temurun lewat sarana lisan.[3]

Ciri-ciri fabel klasik sebagai berikut:[3]

  • Cerita sangat pendek.[3]
  • Tema sederhana.[3]
  • Kental dengan petuah/moral.[3]
  • Sifat hewani masih melekat.[3]

Fabel Modernsunting

Fabel modern adalah cerita yang muncul dalam waktu relatif belum lama dan sengaja ditulis oleh pengarang sebagai ekspresi kesastraan.[3]

Ciri-ciri fabel modern sebagai berikut:[3]

  • Cerita bisa pendek atau panjang.[3]
  • Tema lebih rumit.[3]
  • Kadang-kadang berupa epik atau saga.[3]
  • Karakter setiap tokoh unik.[3]

Referensisunting

  1. ^ Putri, Arum Sutrisni (19 Januari 2020). Putri, Arum Sutrisni, ed. "Fabel: Pengertian, Ciri dan Unsurnya". Kompas.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-06-20. Diakses tanggal 14 Desember 2020. 
  2. ^ a b c d Ashar, Fajar (2015-04-14). "Pengertian Fabel dan Contoh Fabel". Pengertian Ahli (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-03-02. Diakses tanggal 2019-03-01. 
  3. ^ a b c d e f g h i j k l m n o p q r s t u v w x "'Fabel' Pengertian & (Ciri–Struktur–Jenis–Contoh)". GuruPendidikan.Com. 2019-01-05. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-03-06. Diakses tanggal 2019-03-03. 

Bacaan lanjutansunting


🔥 Top keywords: FacebookKualifikasi Piala Dunia FIFA 2026 (AFC)YandexJepangHalaman UtamaIstimewa:PencarianTim nasional sepak bola IndonesiaDuckDuckGoRagnar OratmangoenBaratPhilippe TroussierSandra DewiYusril Ihza MahendraKleopatraTwitterJay IdzesThom HayeDaftar film terlaris di JepangBerkas:Youtube logo.pngYouTubeNathan Tjoe-A-OnO.C. KaligisAgus Lasmono SudwikatmonoSeleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi NegeriIndonesiaPersebaya SurabayaKualifikasi Piala Dunia FIFA 2026XNXXVideo viralPiala Dunia FIFA 2026Otto HasibuanMaarten PaesDjauhari OratmangunQueen of TearsSabrang Mowo Damar PanuluhKategori:Hidangan IndonesiaShin Tae-yongInstagramNuzululqur'anKategori:Film Jepang menurut tahunJandaSuhartoyoJustin HubnerXWiwikArema FCTijjani ReijndersPrabowo SubiantoVideoKategori:Film JepangWhatsAppGoogle TerjemahanPark Hang-seoTikTokPemilihan umum Presiden Indonesia 2024Rafael StruickSantri Pilihan BundaSandy WalshArgentinaKamis PutihHotman Paris HutapeaPaskahTokopediaTodung Mulya LubisFortuna SittardKualifikasi Piala Dunia FIFA 2026 – Babak Kedua AFCSetyo BudiyantoShayne PattynamaHak Angket Dewan Perwakilan RakyatA Serbian FilmFranz Magnis-SusenoHasyakyla UtamiOrde BaruRed SparksPeringkat Dunia FIFAIvar JennerInna lillahi wa inna ilaihi raji'unBahasa InggrisPertempuran BadarPortugalNET.Bambang WidjojantoBerkas:Logo Microsoft Office 365 (2013-2019).svgSC HeerenveenElkan BaggottSembilan NagaB. J. HabibieJumat AgungRamadanDaftar pemain sepak bola keturunan IndonesiaPLailatulqadarLiga Champions UEFAOpen BOJordi AmatTim nasional sepak bola ArgentinaFilm JepangOratmangunBoti (bahasa gaul)